Pantulan yang Memukau


Aku sudah terlanjur terjebak dalam suatu malam yang penuh gemerlap bintang. Sebelumnya aku hanyalah seorang bocah ingusan, yang tak tahu-menahu.

Suatu hari aku dikagetkan oleh sedikit pantulan cahaya yang sangat memukau, seperti cahaya matahari yang siap membenamkan dirinya di balik pegunungan dan rindangnya pepohonan. Aku begitu terpana dan mengikutinya, sampai ke ujung dari arah datangnya cahaya itu.

Semakin jauh aku berjalan ke arahnya. Semakin ku tenggelam sampai dasar lautan, semakin ku berlari kencang mengejar, semakin ku belajar menggapainya dalam terpaan angin yang semakin tinggi jangkauannya maka semakin kencang terpaan mengkoyak-koyakkan diriku yang lemah ini.

Kini aku terjebak dalam sebuah sangkar yang darinya aku memutuskan untuk mengejarnya. Aku ingin keluar dari jeratan ini, di sisi lain aku menikmati berbagai hidangan yang tersaji di hadapanku.

..

Cahaya itu masih menyilaukan, tetap jauh rupanya, meski aku mencoba menangkapnya.

Share:

0 komentar